PAC GP Ansor Rumbia Akan Gelar PKD, Inilah Persyaratannya

0
825
PAC GP Ansor Rumbia Akan Gelar PKD

LAMPUNG TENGAH – Dibulan Dzulhijjah 1445 yang istimewa ini, jajaran keluarga besar pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Rumbia, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung, akan kembali menggelar agenda kaderisasi, yakni, Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD).

Hal ini disampaikan salah satu panitia Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) PAC GP Ansor Kecamatan Rumbia, Berta Eka Setiawan, disela-sela persiapan agenda tersebut, Rabu, (19/6/2024) pagi.

“Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) PAC GP Ansor Kecamatan Rumbia akan dilaksanakan pada Kamis – Ahad, (28-30/6/2024) yang akan datang, bertepatan 21-23 Dzulhijjah 1445 H, bertempat di komplek Madrasah Ibtidaiyah Al Hikmah Kampung Bina Karya Buana, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung,” tambahnya.

“Adapun persyaratan mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) PAC GP Ansor Kecamatan Rumbia antaralain; Laki-laki beragama Islam, usia 17 – 45 tahun, sehat jasmani dan rohani, Foto copi KTP dan KK, menyerahkan pas foto 3 x 4 berwarna sebanyak 3 lembar, administrasi pendaftaran Rp. 150.000, membawa surat mandat rekomendasi dari Pengurus Ranting GP Ansor, mengisi formulir pendaftaran, membawa alat tulis dan perlengkapan pribadi, membawa pakaian olahraga, dan sepatu, membawa baju putih dan peci hitam, dan membawa beras 0,5 kg,” imbuhnya.

Rohmad Nur Arizal yang juga salah satu panitia Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) PAC GP Ansor Kecamatan Rumbia, menambahkan, para peserta Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) juga akan mendapatkan fasilitas antaralain; materi pelatihan, tempat istirahat, konsumsi selama pelatihan, kemeja peserta pelatihan, dan sertifikat penghargaan.

Ketua  PAC GP Ansor Kecamatan Rumbia, Abdul Latif, menambahkan, output jangka menengah dan jangka panjang tujuan kaderisasi ini adalah membentuk kader yang militan, ideologis, berkarakter, berdedikasi, dan berintegritas tinggi, membentuk kader yang memiliki kecakapan mengelola organisasi dan profesional dalam bidang-bidang tertentu.

(REDAKSI)