LAMPUNG TENGAH – Setelah sempat beberapa bulan tertunda, kini jajaran Pengurus Cabang Lembaga Bahtsul Masail Nahdlatul Ulama (PC LBM NU) Kabupaten Lampung Tengah, kembali telah menggelar agenda rutin, yakni Pengajian Aswaja dan Bahtsul Masail di komplek Pesantren Miftahul Huda Kampung Nambah Dadi, Kecamatan Terbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah, beberapa waktu lalu, Sabtu Pahing, 7 Nopember 2020, bertepatan 21 Rabi’ul Awal 1442 H.
Ketua PC LBM NU Kabupaten Lampung Tengah, Gus Mohamad Masykur, S.H.I, menyampaikan, alhamdulillah agenda rutin Bahtsul Masail hingga bulan Nopember 2020 ini telah memasuki putaran ke 7.
“Kami mengundang para pengasuh Pesantren se Kabupaten Lampung Tengah dan MWC NU se Kabupaten Lampung Tengah untuk hadir dalam agenda ini,” imbuhnya.
Sekretaris PC LBM NU Kabupaten Lampung Tengah, Dr. H. Andi Ali Akbar, M.Ag, menambahkan, agenda ini selain media untuk bersilaturahim antar generasi NU, juga digelar pengajian Aswaja an Nahdliyyah oleh Mustsayar PCNU Kabupaten Lampung Tengah sekaligus pengasuh Pesantren Darul ‘Ulum Kecamatan Seputih Banyak, Lampung Tengah, KH. Fathul Mujib.
“Dan musyawarah Bahtsul Masail Pondok Pesantren se Kabupaten Lampung Tengah dengan pembahasan seputar masalah-masalah keagamaan, kekinian atau kebangsaan,” tutup Ketua STIS Darusy Syafa’ah Lampung Tengah ini.
Rutinan PC LBM NU Kabupaten Lampung Tengah ini dihadiri; pengurus PCNU Kabupaten Lampung Tengah, utusan Lembaga NU, utusan Badan Otonom NU, warga masyarakat sekitar, santri, alumni pesantren, mahasiswa, dan lain – lain. (Tim LTN NU Lamteng)