LAMPUNG TENGAH – Agenda RAKERCAB (Rapat Kerja Cabang) I NU CARE – LAZISNU PCNU Lampung Tengah yang pelaksanaannya tinggal beberapa hari lagi yaitu tepatnya dilaksanakan pada hari Ahad, (7/1/2024) yang akan datang di komplek Pondok Pesantren Sunan Ampel, Kampung Totokaton, Kecamatan Punggur, membuat persiapan yang dilakukan harus semakin matang.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua NU Care Lazisnu Lampung Tengah, Gus Ali Fadhilah Mustofa, di komplek Pondok Pesantren Sunan Ampel, Totokaton, Punggur, Lampung Tengah, Ahad, (24/12/2023) pagi.
“Itulah yang mendasari dilaksanakannya rapat koordinasi persiapan di Pondok Pesantren Sunan Ampel, Totokaton, Kec. Punggur pada hari Minggu, 24 Desember 2024. Dihadiri oleh 8 orang pengurus lengkap LAZISNU PCNU Lampung Tengah yaitu antara lain ; Alie Fadhilah Musthofa (Ketua), Ridwan (Wakil Ketua I), Ilyas Syahroni (Wakil Ketua II), Muhammad Khoirul Umam (Wakil Ketua III), Abdul Hadi (Sekretaris), Ahmad Sunanto (Wakil Sekretaris), Jemi Kurniawan (Bendahara) dan Fredi Irawan (Wakil Bendahara), dari hasil rapat tersebut disimpulkan beberapa hal sebagai berikut ; pertama, terkait peserta RAKERCAB, setiap LAZISNU MWCNU diharuskan mengirim 3 orang delegasi atau maksimal 5 orang.
Kedua, setiap LAZISNU MWCNU wajib memberikan kontribusi sebesar Rp. 200.000 (dua ratus ribu rupiah) untuk kegiatan RAKERCAB.
Ketiga, beberapa materi RAKERCAB yaitu laporan kinerja akhir tahun, pemaparan umum, program kerja, administrasi dan pelaporan.
Keempat, LAZISNU PCNU Lampung Tengah akan memberikan apresiasi / reward kepada LAZISNU di tingkat MWCNU (Kecamatan) dan PRNU (Kampung) di Kabupaten Lampung Tengah yang sudah berjalan dengan baik.
(Alie Fadhilah Musthofa)