Korkab TPP Lamteng Ikuti Peningkatan Kapasitas Learning Management System

0
167
Peningkatan Kapasitas Learning Management System

JAKARTA – Sebanyak lima (5) propinsi di pulau Sumatera, yakni; Lampung, Sumatera Selatan, Bengkulu, Bangka Belitung dan Jambi, mengikuti ”Sosialisasi Peningkatan Kapasitas Tenaga Pendamping Profesional Berbasis Learning Management System” di Jakarta.

Hal ini disampaikan Kordinator Kabupaten (Korkab) Tenaga Pendamping Profesional (TPP) Kabupaten Lampung Tengah, Propinsi Lampung, Nanang Susanto, M.Pd, disela-sela acara Sosialisasi Peningkatan Kapasitas Tenaga Pendamping Profesional Berbasis Learning Management System, Selasa, (29-10-2024) siang, di Menara Peninsula Hotel J.l Letjen S. Parman No 78, RT.6/RW.3, Slipi, Kecamatan Palmerah, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Kode Pos 11410 .

“Agenda istimewa ini digelar Senin – Kamis, (27-31/10/2024), adalah dalam rangka pelaksanaan Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) Sub Komponen 2A, Tahun Anggaran 2024, Pusat Pengembangan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi,” imbuh Wakil Sekretaris PCNU Lampung Tengah ini.

Alumni Fakultas Tarbiyah IAIN Jurai Siwo Kota Metro ini menambahkan, materi yang disampaikan antaralain; pertama, Benchmarking Learning Management System. Kedua, Kebijakan Pemerintah Daerah dalam Peningkatan Kapasitas Masyarakat Desa. Ketiga, Standarisasi SDM dalam pengelolaan Learning Management System. Keempat, Pengembangan Pembelajaran untuk Pendampingan dan Masyarakat Desa. Kelima, Pedomanan umum Penyelenggaraan Learning Management System Kementarian Desa, PDTT. Keenam, Pemaparan masing-masing Provinsi terkait Peningkatan Kapasitas TPP dan Pengendalian Proyek Perubahan Pendampingan Desa. Ketujuh, Penjelasan Panduan Penggunaan Learning Management System, dan terakhir, delapan, simulasi atau praktik.

Peningkatan Kapasitas Learning Management System

Dalam laporan panitia oleh Kepala Pusat Pengembangan Sumberdaya Manusia, Nur Said, S.Sos, M.Si, menyampaikan, bahwa kegiatan ini di laksanakan di tiga (3) tempat antara lain; pertama, di DKI Jakarta dengan jumlah peserta 203. Kedua, di Kota Semarang, Jawa Tengah dengan jumlah peserta 227, dan ketiga, di Kota Medan, Sumatera Utara dengan Jumlah peserta 200 peserta.

“Kegiatan Workshop Sosialisasi Peningkatan Kapasitas Pendamping Profesional berbasis Learning Management System (LMS) ini dengan di 10 (sepuluh ribu) Tenaga Pendamping Profesional (TPP) pada tahun ke dua semakin baik untuk menjadi media dalam peningkatan kapasitas Tenaga Pendamping Profesional (TPP). Dinas PMD dalam membersamai Peningkatan Kapasitas TPP guna membangun desa dan pemberdayaan masyarakat desa terutama peningkatan kapasitas Tenaga Pendamping Profesional (TPP). Kegiatan di buka dengan pemukulan gong oleh Kepala Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia Kementrian Desa PDTT, Prof. Dr. Lutfia Nurlaila, M.Pd.

(REDAKSI)